Bagi anda yang sudah membeli domain di Namecheap.com dan kebetulan punya blog di blogspot.com, maka Anda bisa membuat custom domain pada blogspot dengan domain yang telah anda beli di Namecheap.com, Mengapa harus custom domain blogspot??
Berikut beberapa kelebihan membuat Custom Domain pada Blogspot :
- Terlihat lebih menarik dan mudah diingat karena lebih singkat misal alamat blog anda adalah domainanda.blogspot.com bisa menjadi www.domainanda.com dsb.
- Anda hanya cukup membeli domain saja dan tidak perlu beli hosting untuk menaruh file-file blog anda, karena hostingnya masih tetap menggunakan Bloggerdi, jadi bisa lebih hemat biaya.
- Aman dari Deface atau Hack blog, asal bisa mengamankan akun Email yang digunakan untuk membuat blog.
- Jika Blogspot anda sudah lama aktif dan banyak trafik, maka otomatis akan dialihkan ke domain baru anda.
- Semua Link pada blog blogspot anda akan otomatis berubah menyesuaikan nama domain anda yang baru misal domainanda.blogspot.com/p/about.html menjadi www.domainanda.com/p/about.html.
- Bagi yang berencana mendaftar menjadi Publisher Adsense, dengan custom domain ini kemungkinan diterimanya jauh lebih besar, dibanding ketika masih menggunakan Blogspot.
- Dan masih banyak lagi yang lainnya ...
Selain kelebihan juga tetap ada kekurangannya yaitu jika blog anda melanggar TOS dari Google maka blog anda akan tetap bisa dihapus oleh pihak Google karena anda masih menggunakan platform Blogger, jadi pastikan anda tidak membuat blog yang melanggar TOS Google.
Untuk membuat custom domain blogspot di Namecheap caranya adalah sebagai berikut:
- Silahkan Log in ke akun Blogger Anda.
- Pilih blog yang ingin di buat custom domain dan pilih menu Setelan Dasar (Setting - Basic).
- Klik pada pilihan +Siapkan URL pihak ke-3 untuk blog Anda.
- Ketikkan nama domain yang ingin di gabungkan dengan blogspot, kemudian klik Simpan maka biasanya akan muncul pesan kesalahan karena Blogger tidak dapat menverifikasi otoritas domain. Untuk itu anda perlu memasukkan dua CNAME pada keterangan dibawahnya. CNAME ini yang nantinya akan dimasukkan dengan pengaturan domain yang ada di Namecheap, Silahkan di simpan baik-baik.
- Selanjutnya silahkan Sign in ke Namecheap.com dengan akun namecheap anda.
- Klik pada akun anda dan klik Manage Domains
- Pilih nama domain yg ingin anda hubungkan dengan blog blogspot.
- Selanjutnya pada Modify Domain, klik tab All Host Record untuk mengatur DNS yang digunakan untuk menghubungkan dengan blogspot.
- Tambahkan CNAME yang tadi terdapat pada setelan blogger.
- Selanjutnya klik Save Changes untuk menyimpan.
- Tunggu 10-20 Menit dan kembali ke Setelan Blogger kemudian masukkan kembali nama domain anda, jika semua benar maka hasilnya domain akan terhubung dan tidak muncul pesan kesalahan lagi.
Mudah bukan?? Begitulah Cara Custom Domain Blogspot di Namecheap, Selamat Mencoba...